28/02/13

KSBSI Sulut kecam Oknum Kontraktor tidak menjaminkan pekerja ke Jamsostek

Jack Andalangi,Ketua KSBSI Sulut

Manado- Konfederasi Serikat Buruh Indonesia (KSBSI) SULUT mengecam keras ulah oknum kontraktor yang tidak menjaminkan proyek jasa kontruksi di Jamsostek.melalui ketua KSBSI Sulut,Jack Andalangi pada beberapa waktu lalu menyatakan Kecaman tersebut karena dinila para Kontraktor yang beroperasi di Sulut kurang memberi perhatian terhadap tenaga kerjanya. 

“UU, Keputusan Menteri Tenaga kerja ,Peraturan Gubernur dan Peraturan Bupati serta peraturan Walikota yang mengatur hal tersebut,namun tak digubis para Oknum kontraktor tak bertanggung jawab, ini pembangkangan terhadap hukum dan sekaligus pelecehan terhadap peraturan kepala daerah, padahal peraturan ini dibuat dlm rangka melidungi rakyat termasuk kaum buruh di proyek jasa kontruksi yang menurut analisa ketenaga kerjaan bahwa mereka ini sangat rentan terhapat kecelakaan kerja”,Jelas Andalangi.

“Jadi lembaga manapun,apa itu dari SKPD di tingkat provinsi maupun kabupaten/kota ataupun BUMN dan BUMD yg akan menenderkan proyek pembangunan pada jasa kontruksi wajib di jadikan prasyarat kepada para kontraktor untuk memenuhi salah satu syarat dengan menjaminkan buruhya di jamsostek”tegas Jack Andalangi.

Karena ini amanat dari UU maka sepantasnya BPK dan Inspektorak dalam mengaudit dan memeriksa proyek jasa kontruksi yang memakai uang negara haruslah diudit serta diperiksa apakah proyek tersebut. 

“Ide ini ditanggapi positif olek pimpinan BPK Sulut yg baru dan Pimpinan Inspektorat Provinsi Sulut, mereka sangat merespon ide tersebut, saya yakin bila mana inspektorat dan BPK bekerja maksimal dalam rangka penegakan aturan perundang-undangan maka hasilnya akan lebih terasa kaum buruh dan terlebih kususnya yg bekerja di pembangunan jasa konstruksi”, Tutup Jack Andalangi.(Obe)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2013. Info Sulwesi Utara News - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger